INFO STKIP – Himpunan Mahasiswa Bahasa (HIMABA) STKIP PGRI Bangkalan menggelar Festival dan Pameran Sastra dengan mengusung semangat kolaborasi dan ekspresi kreatif pada selasa (22/04/2025) di Graha Kampus STKIP PGRI Bangkalan. Acara ini menjadi magnet bagi mahasiswa, penulis, dan akademisi untuk saling berbagi gagasan dalam balutan sastra.

Momen ini juga dihiasi dengan peluncuran dan bedah buku Tuhan Engkau Penipu dan Malaikat yang Melahirkan, karya Abdur Rohman mahasiswa aktif Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia semester 6. Buku itu dibedah oleh sastrawan Eko Sabto dan Anwar Sadat, S.Pd., M.Pd.

Dalam penyampaiannya Eko Sabto menyebut karya Abdur Rohman mengajak pembaca menyelami ulang makna keberadaan. “Buku itu benar-benar menjadi gairah bagi pembaca melalui balutan kalimatnya yang filosofis,” ujarnya.

Sementara pembedah lainnya, Anwar Sadat memuji keberanian estetik penulis muda tersebut. Menurutnya Aab sapaan sang penulis tak hanya menulis puisi, ia menciptakan dunia.

“Karya sastra bukan sekadar produk, melainkan hasil pergulatan batin dan intelektual yang mampu membentuk cara pandang masyarakat,” terangnya.

Acara ini diisi dengan pemberian hadiah kepada pemenang lomba esai dan cipta puisi tingkat nasional. Kampus-kampus ternama seperti UTM, Unair, Universitas Jenderal Soedirman, STKIP PGRI Sumenep, hingga Universitas PGRI Malang turut hadir untuk memeriahkan.